Posyandu Kasih Ibu Satu RW 01 Kelurahan Jatijajar Laksanakan Bulan Imunisasi Anak Nasional 2022
BERIMBANG.com, Depok – Posyandu Kasih Ibu Satu yang terletak di wilayah RW01 Kelurahan Jatijajar Kecamatan Tapos Kota Depok melaksanakan Bulan Imunisasi Anak Nasional atau disingkat BIAN pada hari Kamis 11 Agustus 2022, pelaksanaan yang dilaksanakan di posyandu Kasih Ibu Satu jalan Al Ghoffur RT06 Rw01 Kelurahan Jatijajar, adalah pelaksanaan upaya yang dilakukan untuk pemberian imunisasi, kegiatan yang dilaksanakan secara terintegrasi yang meliputi 2 (dua) kegiatan yaitu imunisasi tambahan dan imunisasi kejar.
Kegiatan imunisasi tambahan berupa pemberian satu dosis imunisasi campak-rubela secara massal tanpa memandang status imunisasi sebelumnya kepada sasaran dengan usia 9 sampai dengan 59 bulan sesuai dengan rekomendasi usia yang ditetapkan untuk masing-masing wilayah, sedangkan imunisasi kejar adalah berupa pemberian satu atau lebih jenis imunisasi untuk melengkapi status imunisasi anak usia 12 sampai dengan 59 bulan.
Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) adalah upaya yang dilakukan oleh Pemerintah untuk melindungi anak dari penyakit Polio, Difteri, Tetanus, Pertusis atau batuk rejan, Hepatitis B, Campak, dan Rubela dengan memberikan imunisasi tambahan Campak Rubela bagi seluruh sasaran sesuai ketetapan yang ada.
hadir dalam pelaksanaan BIAN tersebut dihadiri pihak puskesmas Jatijajar Bidan Mulyanita dan Ela Komalasari serta Ketua Rw01 Achmad Mauludin, Ketua Posyandu Kasih Ibu Satu Novianah serta para pengurus Posyandu Kasih Ibu Satu.
Achmad Mauludin ketua RW mengatakan, pemberian imunisasi yang diberikan terbukti dapat melindungi anak-anak dari penyakit berbahaya sehingga anak-anak lebih sehat dan lebih produktif. Begitu juga dengan terselenggaranya kegiatan BIAN pada hari ini di Posyandu Kasih Ibu Satu diharapkan dapat memberikan kekebalan kepada para balita yang ada di RW01, sehingga pada akhirnya bisa mencapai eliminasi campak rubela,dan para balita terbebas dari penyakit.
Pihak puskesmas Jatijajar yang diwakili Bidan Mulyanita dan Ela Komalasari yang hadir mewakili kepala puskesmas , mengatakan kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan BIAN di Posyandu Kasih Ibu Satu karena para kader yang ada di RW01 sangat antusias serta bersemangat dalam melaksanakan kegiatan serta dalam melayani masyarakat, Ia juga mengatakan memang disetiap bulan Februari dan bulan Agustus dikenal dengan bulan pemberian vitamin A pada Balita hal tersebut juga dilaksanakan di posyandu dan fasilitas kesehatan lainnya yang diberikan secara gratis. Vitamin ini berupa vitamin A Kapsul Biru (dosis 100.000 IU) untuk bayi umur 6-11 bulan dan Kapsul Merah (dosis 200.000 IU) untuk anak umur 12-59 bulan dan para kader.
Posyandu Kasih Ibu Satu yang kami ketahui melalui laporan yang ada sudah Melaksanakan pemberian Kapsul vitamin A tersebut kepada para balita yang ada dilingkungan RW01, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada para kader Kasih Ibu satu yang ada semoga program BIAN yang dicanangkan pemerintah bisa terlaksana dengan baik dan benar ujarnya.
Sementara Novianah ketua Posyandu Rw01 mengatakan pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional yang dilaksanakan bisa dapat terlaksana dengan baik atas kerjasama semua pihak, dan kegiatan ini kami laksanakan agar upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Menular (P2M) bisa tercapai serta tujuan dari upaya ini untuk mencegah terjadinya penularan penyakit, serta menurunkan angka kesakitan dan kematian di masyarakat di Kota Depok bisa tercapai dan sementara sampai pukul 9.30 WIB pagi ini yang sudah mendaftar sudah sebanyak 72 Balita dari 286 balita yang ada di RW01 dan pelaksanaan BIAN akan dilaksanakan sampai pukul 12.00 WIB,pungkasnya.