Depok

Majelis Dzikir Al Fajri Santuni Anak Yatim Sekaligus Bagikan Masker

Spread the love

BERIMBANG.COM, Depok –  Saat pandemi Covid-19 dan diberlakukannya PSBB di Kota Depok, banyak warga masyarakat mengalami dampak yang sangat memprihatinkan, khususnya para anak yatim.

Bertempat di rumah kediaman Ustad Waluyo, SH, MH. selaku Pimpinan Majelis Dzikir Al Fajri di wilayah Bojongsari, sore ini telah digelar acara santunan kepada 50 anak yatim dan pembagian 7 lusin masker bahan, serta acara tasyakuran khatam Al Qur’an jamaah muslimat Al Fajri yang tergabung dalam Muslimat Ranting NU Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari selama bulan Ramadhan ini. Kamis (21/5).

Kegiatan acara santunan anak yatim ini memang sudah menjadi agenda rutin dari program kerja pengurus Majelis Dzikir Al Fajri setiap 2 bulan sekali sejak Majelis Al Fajri berdiri 7 Oktober 2010 lalu dan kegiatan tadarusan Al Quran dilakukan setiap bulan Ramadhan oleh para jemaah majelis dzikir Al Fajri, khususnya para muslimat.

Dan kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian Ketua Umum Majelis Dzikir Al Fajri, Ustad Waluyo, SHi, MH terhadap warga masyarakat yang terdampak wabah Covid-19, khususnya para anak yatim piatu agar bisa merasakan kebahagiaan di saat pandemi Covid-19 menjelang hari raya Idul Fitri 1441 Hijriah. Dan juga merupakan dukungan kepada program PSBB yang diberlakukan oleh Pemerintah Kota Depok dengan memberi kesadaran kepada warga masyarakat, khususnya para anak yatim piatu dan para jemaah Majelis Dzikir Al Fajri agar selalu memakai masker dan melakukan sosial distancing.

Ustad Waluyo berpendapat,
Dalam mengatasi musibah wabah Covid-19 ini bukan merupakan tanggungjawab Pemerintah saja, tapi juga merupakan tanggungjawab kita bersama untuk mengatasinya. Dan harapannya, semoga musibah ini cepat berlalu.

Tampak hadir Pimpinan Majelis Dzikir Al Fajri, Waluyo, SHI, MH, Ketua Muslimat NU Ranting Kelurahan Curug, Athoilah, Sekretaris majelis dzikir Al fajri Muhammad Amirullah, SH, para ustadzah yang tergabung dalam management majelis dzikir Al Fajri, 50 orang anak yatim, dan beberapa warga masyarakat sekitar.

Ustad Waluyo dalam kata sambutannya mengatakan, “Terima kasih kepada para Donatur yang telah peduli dan mendukung kesuksesan kegiatan acara santunan anak yatim pada sore hari ini, semoga menjadi amal sholeh yang makbul, dan diberkahi kesehatan dan rizky yang melimpah ruah oleh Allah SWT, dan terima kasih pula khususnya kepada para jamaah Majelis dzikir Al Fajri atas kerjasamanya, sehingga kegiatan acara santunan ini dapat berjalan dengan lancar,” ujar Ustadz Waluyo.