Jabodetabek

Yudi Optimis Siswa Didik SMKN 2 Depok Akan Menjadi Orang Hebat Dan Terbaik

Spread the love

BERIMBANG.com, Depok – Hasil penerimaan siswa baru dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2023 untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Depok dinilai sangat baik dan sesuai yang diharapkan tidak hanya jajaran staf sekolah saja namun untuk masyarakat luas terlebih Kota Depok.

“Saya berharap dan yakin siswa hasil didikan dari SMK N 2 Depok akan berhasil dan menjadi orang hebat dan terbaik di masa mendatang sesuai dengan hasil belajar atau menuntut ilmu serta kepandaian maupun keahlian di bidangnya masing masing,” kata Kepala SMK N 2 Depok, Yudi Hernawan, Selasa (25/7).

Hasil yang dicapai dalam PPDB 2023 membuktikan bahwa siswa berhasil masuk tentunya memiliki prestasi lebih karena animo masyarakat ingin memasukan anaknya ke SMK sekarang ini sangat banyak sehingga tidak semua tertampung di sekolah ini.

Semua lulusan SMK N 2 Depok, tambah dia, banyak tersebar di sejumlah perusahaan besar bahkan sebagian juga banyak yang bekerja ke luar negeri hasil menuntut ilmu di sekolah ini.

“Untuk sekarang jumlah siswa mencapai sekitar 1.500 orang yang diharapkan bakal mengikuti jejak para alumni atau seniornya yang terdahulu,” tuturnya.

Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) sudah dilakukan dengan berbagai materi yang disampaikan di kegiatan ini, meliputi pengenalan lingkungan sekolah
diantaranya Sosialisasi Pengenalan kurikulum merdeka, tata tertib dan penerapan budaya 3S (Senyum, Sapa dan Salam), Pengenalan IDUKA dan PKL, Pengenalan Sarana dan Prasarana sekolah, kesehatan remaja sekolah.

“Dan untuk pendidikan karakternya yaitu Sosialisasi Kedisiplinan dan dasar hukum (berlalulintas), Wawasan kebangsaan dan Pendidikan Ketarunaan,” tuturnya yang menambahkan tentunya diikuti kegiatan kegiatan jurusan dan ekstrakulikuler yang ada di sekolah. **

Tinggalkan Balasan