Bogor

Piala Danrem 061 Cup ke VIII 2021 Diperebutkan 1200 Atlet Pencak Silat Pelajar di Bogor

Spread the love

BERIMBANG.com – Kejuaraan Pencak Silat Pelajar Piala Danrem 061 Cup ke VIII tahun 2021, salah satu event akbar Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Bogor, bekerja sama dengan Korem 061/Suryakancana, di Lapangan Outdoor Korem 061/SK, Jalan Merdeka Kota Bogor, pada 23 hingga 24 Oktober 2021.

“Kejuaraan pencak silat ini tidak hanya unsur pelajar Kota Bogor. Akan tetapi melibatkan pelajar dari Kabupaten Bogor, Kabupaten/Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, dan Kota Depok,” ungkap Ketua IPSI Kota Bogor Subono Widoyoko kepada awak media.

“Ada 1200 atlet yang ikut serta, kurang lebih 60 Paguron atau sekolah yang tampil diajang ini,” tambah pria yang akrab disapa Bono tersebut.

Acara yang diselenggarakan dengan tetap menjaga protokoler kesehatan (Prokes) ketat, turut dihadiri jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, jajaran DPRD Kota Bogor, dan Jajaran Polresta Bogor Kota.

“Hari pertama kejuaraan ini, yang melibatkan pelajar dari tingkat SD, SMP dan SMA, tentunya dengan prokes yang ketat. Para peserta yang mendaftar khususnya kategori pelajar SMP dan SMA diwajibkan melampirkan hasil swab antigen dan sertifikat vaksin, dilokasipun baik panitia dan tamu undangan diwajibkan PCR,” jelas Bono.

Sementara Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi mengapresiasi kejuaraan Danrem Cup ke VIII tahun 2021 yang diselenggarakan IPSI Kota Bogor.

“Saya sangat apresiasi penyelenggaraan kejuaraan ini, dimana ini merupakan kerjasama yang sangat baik antara IPSI Kota Bogor dengan jajaran kami (Korem 061/SK), hingga hari ini terselenggara dengan baik, ditambah prokes yang sangat baik,” ungkap Achmad Fauzi dalam sambutannya.

Danrem juga berharap semoga kejuaraan Danrem Cup ini dapat memberikan dampak yang besar bagi seni beladiri pencak silat di Kota Bogor.

“Harapan saya event kejuaraan ini, dapat memberikan dampak yang baik terhadap seni beladiri pencak silat, dan juga menjadikan para atlet beladiri yang tangguh dan dapat berprestasi di ajang yang lebih besar,” tegas Achmad Fauzi.

Ditempat yang sama Humas IPSI Kota Bogor Muhammad Hafiizh Ramanda Siregar, yang akrab disapa Ki Wulung Tunggal menyampaikan, kejuaraan Danrem 061 Cup tahun ini merupakan salah satu bentuk sinergi positif antara Danrem 061 Suryakancana dan IPSI Kota Bogor.

“Ini bentuk kegiatan sinergi positif, dimana bertujuan untuk meningkatkan kwalitas mental para atlet pencak silat untuk menjadi petarung yang berjiwa ksatria, dengan akhlak mulia untuk NKRI tercinta,” kata Ki Wulung.

Alhamdulillah, lanjut Ki Wulung, saat ini peserta yang hadir dari berbagai wilayah terdiri dari 60 kontingen sekolah dan paguron pencak silat, dari wilayah Bali, Jateng, Lampung, DKI dan Jabar.

“Dan untuk tingkatan sekolah dari mulai SD, SMP dan SMA yang menjadi persertanya dengan sistem pemasalan dan prestasi.” Target kami agar event ini bisa mencetak atlet-atlet terbaik, serta kami berharap event kami ini bisa menjadi contoh positif, pelaksanaan event dalam situasi pandemi,” tutup Ki Wulung.

(Ddi)

Tinggalkan Balasan