BogorJabodetabek

Pemerintah Kecamatan Cijeruk Laksanakan Lomba MTQ 2016

Spread the love

IMG-20160427-WA0004

BERIMBANG.COM, BOGOR – Mengusung tema “Dengan Musabaqoh Tilawatil Qur’an, Kita Pelihara Keagungan dan Kemurnian Al – Qur’an, Sebagai Wahyu Allah SWT”, lomba MTQ Tingkat kecamatan di Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Rabu (27/4/16) pagi, secara resmi dibuka oleh Camat Hidayat Saputradinata, yang ditandai dengan penabuhan rebana oleh Jajaran Muspika.

Dalam sambutannya, Camat Cijeruk Hidayat Saputradinata mengatakan, bahwa kegiatan MTQ ini bukan hanya sebagai ajang perlombaan saja. Namun sebagai media untuk menimba ilmu bagi masyarakat Kecamatan Cijeruk,  dengan menggali dan memahami intisari yang terkandung dalam Ayat – ayat Suci Al – Qur’an.

Lebih lanjut, Hidayat mengatakan, kegiatan MTQ sudah tidak asing bagi umat Islam di tanah air, yang diselenggarakan setiap tahun, mulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat nasional. “Apabila desa mampu menyelenggarakan kegiatan pembelajaran Al – Qu’an di lingkungannya masing – masing, berarti desa tersebut dapat melakukan pengkaderan kepada Qori dan Qoriah berprestasi secara mandiri”, ujar Camat Cijeruk, dalam sambutannya.

Camat berharap kepada para khafilah untuk memaksimalkan kemampuannya demi membawa nama baik desanya masing – masing,  dan pada akhirnya yang terbaik akan membawa nama baik Kecamatan Cijeruk pada event MTQ Tingkat Kabupaten Bogor mendatang.

Lomba MTQ Tingkat Kecamatan Cijeruk ini diikuti oleh 100 peserta perwakilan dari sembilan desa di wilayah Cijeruk. Kategori perlombaan meliputi, lomba Morotal, Syahril, Tahfidz dan Tilawah, memperebutkan Trophy bergilir dari Camat, dana pembinaan serta berbagai hadiah menarik lainnya.

Sementara itu Ketua Pelaksana Kegiatan Lomba MTQ Kecamatan Cijeruk Latifah, mengatakan, animo masyarakat dalam mengikuti lomba ini disetiap tahunnya terus meningkat. Dari seratus kartu pendaftaran yang disediakan sudah habis.  “Semua desa mengirimkan perwakilannya. Namun jumlah berbeda – beda sesuai dengan potensi yang dimilikinya”, tandas Latifah.

Hadir dalam kesempatan ini, Kapolsek Cijeruk – Cigombong Kompol Suhartono, Danramil Cijeruk – Cigombong Mayor Oma Kurniawan, unsur pemerintahan desa dan para tokoh masyarakat. (Raden)

Tinggalkan Balasan