BogorJabodetabek

MNC Bantah Pembangunan Taman Rekreasi Tidak Bekerjasama Dengan Disneyland

Spread the love

IMG-20160430-WA0004

BERIMBANG.COM, Bogor – Manajemen MNC Group, konglomerasi milik taipan Hary Tanoesudibjo membantah pemberitaan yang mengabarkan bahwa theme park atau taman rekreasi yang bakal dibangun di kawasan Lido, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, adalah Disneyland. MNC juga menegaskan, untuk pembangunan taman rekreasi tersebut, pihaknya tidak menggandeng Donald Trump.

Bantahan tersebut disampaikan oleh Vice President of Business Development MNC Land, Ivan Casadevall yang menyatakan bahwa kerja sama dengan pihak Donald Trump hanya untuk proyek pembangunan golf course, resor, hotel bintang enam dan country club.

“Untuk theme park, kami tidak bekerja sama dengan pihak Donald Trump. Ada perusahaan dari Los Angeles, Amerika Serikat yang khusus untuk menggarap theme park dengan kami,” ungkapnya.

Dikatakan Ivan kepada berimbang.com pihaknya belum bisa membeberkan nama perusahaan asal AS tersebut, karena masih bersifat rahasia. Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa taman rekreasi tersebut juga tidak menggunakan lisensi Disneyland.

“Theme park ini tidak bekerjasama dengan Disneyland. Tapi akan menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia,” kata Ivan kepada berimbang.com .

Lanjutnya, Sementara terkait nilai investasinya, Ivan menyatakan manajemen belum bisa membeberkan angka pasti. Musababnya, proses konsep lanjutan masih berjalan, hal itu menyebabkan nilai pembangunan proyek tersebut belum final.

“Untuk nilai investasi belum bisa kami ungkapkan, karena kemungkinan masih ada perubahan. Jadi belum final,” imbuh Ivan.

Seperti diketahui, Trump Hotel Collection baru saja mengumumkan bahwa pihaknya menyetujui kerjasama dengan MNC Group untuk mengelola resor di kawasan Lido, Bogor, Jawa Barat. Trump – MNC Group bakal mengelola resor dengan fasilitas bintang enam kedua di Asia. (Yosef/Irwan/Nana)

Tinggalkan Balasan