Depok

Cara Tepat Mengganti Oli Kendaraan Bermotor

Spread the love

oli

BERIMBANG.COM – Oli merupakan bagian penting dari sebuah mobil yang berfungsi sebagai pelumas mesin. Karena fungsinya yang sangat vital tersebut, oli harus diganti secara berkala untuk mencegah terjadinya keausan.

Di buku petunjuk kendaraan, rata-rata produsen mobil menyarankan penggantian oli berdasarkan seberapa jauh jarak yang sudah ditempuh mobil tersebut, yaitu antara 7.500 kilometer sampai 10.000 kilometer. Namun dengan kondisi lalu lintas di kota Jakarta, aturan tersebut dianggap sudah tidak relevan lagi.

“Jarak 7.500-10.000 kilometer itu sebetulnya merupakan penggunaan kombinasi antara di jalanan macet dengan di jalanan bebas hambatan atau tol. Sementara di Jakarta, tol itu hanya sekedar nama saja. Karena faktanya tol di sini lebih banyak macetnya,” ungkap Mechanic Expert dari G-Speed Indonesia, Galih Laksono di acara “Castrol MAGNATEC Stop-Start Family Fest”, di Jakarta, Sabtu (12/9).

Kondisi jalan raya yang lebih sering macet di Jakarta menurut Galih bisa membuat umur mesin jadi semakin berkurang. “Kondisi berhenti dan kembali berjalan pada saat macet merupakan titik paling ekstrem bagi mesin mobil. Semakin sering mobil terjebak dalam kemacetan, mesin mobil tersebut semakin butuh perlindungan oli,” ungkapnya.

Karena itu, menurutnya panduan jarak tempuh 7.500-10.000 km sudah tidak sesuai lagi. “Dengan kondisi jalan yang lebih sering macet, saya menyarankan untuk mengganti oli setiap jarak tempuh 5.000 km saja. Itu lebih aman untuk mencegah kerusakan mesin,” ujar Galih.

Tinggalkan Balasan