Berita UtamaBogor

Warga Mengeluh Gunungan Sampah Di Pasar Desa Sukamakmur Hingga Tutup Jalan

Spread the love

BERIMBANG.COM, Bogor – sejumlah warga mengeluh gunungan sampah di pasar Desa Sukamakmur menimbulkan bau tak sedap tepatnya di Jalan Raya Sukamakmur No.01 Desa Sukamakmur Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor ( 20/02/2018). 

Salah seorang warga Kampung Cihanjawar,  M Daud Yusup mengatakan, sampah yang ada di pasar desa sukamakmur yang menumpuk itu sanget mengganggu warga kampung cihanjawar khususnya, umumnya wilayah lain karna menimbulkan bau tak sedap yang dirasakannya. " Terus terang saya sebagai warga sanget kecewa dan mana tanggung jawab sebagai managemet pengelola pasar. Sampah ini udh lama belum diangkut – angkut, pedahal iuran – iuran yang sudah ditetapkan management pasar berjalan lancar. 

"jika hujan besar sampah tersebut berserakan kejalan, bahkan menutupi selokan air yang mengalir kepemukiman warga khususnya kampung Cihanjawar RT 02 RW 03 Desa Sukamakmur. Saya berharap management pengelola pasar harus sigap menangani persoalan sampah tersebut, minimal membuat bak sampah secara permanen jangan asal – asalan," ujar Daud dengan nada kesal.

Salah seorang pedagang pasar Desa Sukamakmur yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan kepada berimbang.com, bahwa dirinya sudah 3 tahun jalan berjualan di pasar Desa Sukamakmur  merasa terganggu dengan tumpukan sampah tersebut, sampah tersebut sudah berbulan – bulan diangkut oleh petugas kebersihan, bahkan tumpukan sampah menutupi jalan setapak yang sering digunakan para pedagan dan pengunjung.

Sekarang, menurutnya, Jalan tersebut tidak bisa dipergunakan karena tertimbun sampah. " Sekarang ini petugas sampah asal – asalan hanya membersihkan sampah didalam pasar saja, sedangkan diluar tidak diperhatikan sama sekali. ini mengakibatkan dikala air meluap sampah pasti berserakan kemana – mana dimohon untuk management harus secepatnya diangkut karena sangat mengganggu bagi pedagang, pengunjung bahkan meluas kepemukiman warga," cetusnya.

" Harapan kami adalah pengelola pasar dan Pemerintah Desa sukamakmur jangan diam saja, segeralah terjun untuk mengatasi persoalan sampah karena ini akan menggangu kesehatan, kenyamanan dan perkembangan pasar itu sendiri," Pungkasnya. ( Ahmad ).