Mencoreng Nama Baik Desa, Warga Minta Bupati Bogor Copot Kades Pabuaran
BERIMBANG.com, Bogor – Warga Desa Pabuaran, Sukamakmur kabupaten Bogor sangat geram dengan kelakukan Kepala Desa yang mencoreng dan membuat malu warga dengan adanya kepala desa yang tidak bermoral dengan menciderai nama baik desa.
” Kami menuntut kepada Bupati Bogor yang baru saja dilantik untuk mencopot kepala desa pabuaran sesegera mungkin karena kalau didiamkan saja membuat malu tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga yang lainnya,” ujar Koordinator Forum Masyarakat Pabuaran,Syahrul Muharram dengan nada geram saat hendak mendatangi kantor camat Sukamakmur. Rabu ( 26/2/2025).
Syahrul juga mengatakan ,sudah melayangkan surat ke Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa ( BPMD) Kabupaten Bogor atas tuntutan warga desa Pabuaran atas perbuatan dugaan asusila yang dilakukan Kepala desa.
” Kami harap, BPMD Kabupaten Bogor sesegera mungkin menindaklanjuti surat kami dan segera panggil kepala desa yang bersangkutan agar mempertanggungjawabkan perbuatannya, harap Syahrul.
Selain itu, warga juga mempunyai bukti berupa transferan uang yang dilakukan kepala desa kepada wanita yang disangkakan telah melakukan perbuatan asusila .
” Kepala desa tidak bisa mengelak lagi karena sebelumnya dia membantah melakukan asusila, kami punya bukti bahwa memang benar dia telah melakukan perbuatan asusila, ” jelas Syahrul.
Sebelumnya, kepala desa, Deden Aden mengatakan saat warga menggelar unjuk rasa di kantor Kepala Desa Pabuaran, perbuatan asusila yang disangkakan kepadanya adalah berita tidak benar alias Hoax dan menyebut sudah melakukan klarifikasi terhadap media yang menayangkan.
iik