BogorJabodetabek

Revitalisasi Pasar Jambu Dua Telan Biaya 5 Milyar

Spread the love

img-20161203-wa0031BERIMBANG.COM, Bogor – Awal tahun 2017 PD Pasar Pakuan Jaya akan merevitalisasi Pasar Jambu Dua. Revitalisasi dilakukan khusus di blok A dengan menelan biaya sekitar Rp 5 Milyar.

Andri Latif A. Mansjoer, Direktur Utama PD. Pasar Pakuan Jaya mengemukakan hal tersebut disela diskusi terbuka diselenggarakan Radio Republik Indonesia (RRI) di area Pasar Jambu Dua, Kota Bogor, sabtu (03/12/16).

Dalam diskusinya juga, Andri mengulas berbagai permasalahan-permasalahan yang ada di kawasan pasar. Sedangkan untuk revitalisasi diperkirakan dapat dilaksanakan awal tahun 2017.

Diulur-ulurnya jadwal pelaksanaan revitalisasi, diakuinya lantaran terkendala dalam perencanaan dan prosedur di Unit Layanan Pengadaan (ULP). Pihaknya sendiri berharap segera mendapatkan calon kontraktor yang mampu berkerja pada revitalisasi tersebut.

Dengan hal ini, dia mengharapkan masyarakat bisa semakin tertarik untuk berbelanja di pasar tradisional karena adanya suasana baru.(oloan.nana.yosep).

 

Tinggalkan Balasan