Bogor

Koramil 0621-12/Cigombong Bersama Muspika Memantau Kegiatan Vaksinasi Massal Di Wilayah Cijeruk Dan Cigombong

Spread the love

BERIMBANG.COM, Bogor – Koramil 0621-12/Cigombong bersama Muspika Kecamatan Cijeruk melaksanakan pemantauan kegiatan Vaksinasi Massal yang dilaksanakan di wilayah Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor.

Pelaksanaan Vaksinasi Massal tersebut yang dihadiri langsung Camat Cijeruk, Danramil 0621-12/Cigombong, Kapolsek Cijeruk, Kepala Puskasmas Cijeruk, Kepala Puskesmas Sukaharja, yang bertemapat di Aula Kantor Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, senin (12/07/2021)

Berdasarkan informasi yang diterima Berimbang.com, Jadwal VaksinasiĀ  masal hari ini, Senin 12 Juli 2021 yang dilaksanakan di Kecamatan Cijeruk dengan Sasaran Vaksinasi 600 Orang peserta, kususnya untuk warga Desa Cijeruk, Desa Warung Menteng, dan Desa Cipelang. Untuk warga Desa lainnya akan kembali dilaksanakan dengan jadwal yang akan ditentukan.

Sementara itu, Hari ini juga Kegiatan yang sama dilaksanakan Muspika Cigombong, dengan mengadakan Vaksinasi MassalĀ kusus warga Cigombong yang terdiri dari sembilan Desa yang lokasinya di Gedung Anton Sujarwo SPN Lido.

(Na)

Tinggalkan Balasan