Bulan: Desember 2024

Bogor

Forkopimcam Cigombong Siap Siaga Pada Perayaan Pergantian Malam Tahun Baru 2025

BERIMBANG.COM, Bogor – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan malam pergantian tahun 2025, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Porkopimcam) Cigombong menggelar apel bersama di Pos Pengamanan (Pos PAM) Axit Tol Cigombong atau Jalan Raya Bogor – Sukabumi, Desa Cigombong, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, pada Selasa sore (31/12/2024).

Apel ini dipimpin oleh Kapolsek Cijeruk-Cigombong AKP Didin Komarudin, S.H., M.H., bersama Camat Cigombong R.E Irwan Somantri, S.STP, dan diikuti berbagai elemen, seperti TNI-Polri, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP), Dinas Perhubungan (Dishub), petugas kesehatan, anggota Pramuka, kepala desa, hingga sejumlah perwakilan masyarakat.

Dalam arahannya, Kapolsek AKP Didin Komarudin menekankan pentingnya koordinasi dan kewaspadaan selama malam tahun baru. “Momentum malam pergantian tahun memiliki potensi kerawanan, mulai dari peningkatan aktivitas masyarakat hingga risiko gangguan keamanan. Oleh karena itu, sinergi semua pihak sangat dibutuhkan untuk menciptakan kondisi yang kondusif,” ujar Kapolsek.

Camat Cigombong R.E Irwan Somantri menambahkan bahwa apel bersama ini merupakan bagian dari kesiapan Porkopimcam Cigombong untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat. “Kami berkomitmen menjaga keamanan, kenyamanan, dan ketertiban selama malam tahun baru. Semua pihak telah disiapkan untuk mengantisipasi berbagai potensi permasalahan di lapangan,” tegasnya.

Selama apel, Dinas Perhubungan menjelaskan langkah-langkah rekayasa lalu lintas yang akan diterapkan di lokasi-lokasi rawan kemacetan. Di sisi lain, tim kesehatan juga siap memberikan layanan darurat jika diperlukan. Seluruh personel TNI-Polri akan bersiaga untuk mengawasi keamanan di pusat keramaian.

Setelah apel berakhir, seluruh petugas langsung menempati pos masing-masing untuk memastikan perayaan malam tahun baru 2025 di Cigombong berlangsung aman dan lancar.
(NA)

Bogor

Forkopimcam Caringin Gelar Apel Persiapan Pergantian Malam Tahun Baru 2025

BERIMBANG.COM, Bogor – Jelang malam tahun baru 2025 Forum Komunikasi pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), menggelar apel pengamanan malam pergantian tahun 2025.

Apel siaga gabungan, yang digelar dihalaman kantor kecamatan Caringin, dipimpin Kapolsek Caringin AKP Hendra Kurnia, dan di hadiri C amat Caringin Ramdan Firdaus, Danramil Ciawi/Caringin Mayor Arm. Sutrisno. Kepala puskesmas. BPBD, Linmas. Dishub, selasa (31/12/2024) pagi

Kerawanan tawuran pelajar, destinasi wisata dan gangguan kamtibman menjadi fokus Apel Siaga Gabungan pengaman Nataru 2025 tingkat kecamatan Caringin.

“Alhamdulillah berkat Sinergitas Forkopimcam hingga saat ini selama 11 hari melaksanakan pengamanan Natal dan tahun baru, dan dikecamatan Caringin sangat kondusif,” kata Kapolsek Caringin AKP Hendra Kurnia dalam sambutannya.

Menurutnya, bagi warga kita mungkin malam pergantian tahun sudah hal yang biasa, namun warga dari kota mengisi liburan itu berkunjung ke tempat wisata. Sementara Wilayah Caringin menjadi tujuan wisata selain Puncak.

“Caringin, menjadi tujuan wisata sehingga desrinasi wisata menjadi tugas kita semua untuk memberikan kenyamanan dan kemanan bagi warga luar yang berlibur di Caringin,” ujarnya.

Bahkan lanjut dia, antisipasi aksi tawuran dan pesta miras juga mejadi salah satu yang harus di antisipasi jangan sampai kerumunan warga berwisata dijadikan aja pelanggaran hukum. Seperti perta narkoba dimanfaatkan tawuran dan gangguan kamtibmas lainya.

“Pengaman malam tahun baru, salah satunya memberikan kemanan kepada warga yang berlibur, antisipasi tawuran pelajar gank motor. Dan pengawasan dan waspada jangan sampai ada yang berpesta Narkoba serta pesta miras,” ungkapnya.

Sementara itu Camat Caringin Ramdan Firdaus dalam sambutannya, meminta melakukan sosialisasi kepada warga agar bisa saling menghargai dengan warga yang melakukan liburan diwilyah Caringin. Dengan meningkatkan kewaspadaan bersama sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.

“Saya berharap sosialisasikan kepada warga, meningkatkan kewaspadaan mengingat cuaca dan saling menghargai dengan warga yang melakukan liburan di desa wisata. Sehingga malam pergantian tahun tidak tercoreng,” ucapnya.

Selain itu kata dia, malam pergangian tahun banyak rumah yang ditinggalkan karena liburan sehingga kewaspadaan bisa ditingkatkan saat melalukan patroli gabungan. Oleh karena itu kewaspadaan bersama sangat penting, untuk memastikan keamanan wilayah.

“Saya berharap jangan sampai warga berlibur Dicaringin kapok, makanya tugas kita semua untuk memberikan kenyamanan dan kemanan,”pintanya.

Danramil Ciawi/ Caringin Mayor Arm Sutrisno berharap, semua jalur wisata aman dari masyarakat yang minta uang di jalan. Sehingga linmas bisa melakuka pendekatan agar mereka tidak mengganggu warga yang melintas untuk berlibur.

“Saya minta agar semua linmas di desa wisata untuk mengamankan jalur, jangan sampai ada yang minta uang dijalan. Lakukan pendekatan dengan mereka agar mereka tidak mengnggu warga yang melintas,” pintanya.
(Na)

Bogor

PWI Kota Bogor Luncurkan Open MiC, Perdana dengan Dishub

BERIMBANG.com – Tak henti hentinya Persatuan Wartawan Indonesia (PW)I Kota Bogor menggagas berbagai program yang cukup menarik. Setelah sukses dengan program Jumat Sehat, kini PWI Kota Bogor menggelar program Open MiC, akronim dari Obrolan Penting, Mencari Solusi dan Cerita Inspirasi yang digagas PWI Kota Bogor.

Open MiC pertama, PWI Kota Bogor menghadirkan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor Marse Saputra di sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor Jalan Tirto Adhi Yoso No 4 Tanah Sareal, Senin (30/12/2024).

Menurut Ketua PWI Kota Bogor Herman Indrabudi, Program Open MiC ini sudah dirancang beberapa minggu lalu, namun baru hari ini terlaksana dengan mengundang tamu perdana Dishub Kota Bogor.

“Sebenarnya ini sudah lama direncanakan dan alhamdulillah hari ini kita bisa kumpul di Markas PWI Kota Bogor dengan Pak Kadishub lengkap dengan Sekdis dan para kepala bidang,”

“Dalam program Open MiC ini Dishub bisa memaparkan capaian program kerja yang sudah dilakukannya, dan rencana atau target kerja ke depannya. Insya Allah langsung terpublikasi oleh teman-teman, sebagai bentuk membangun bersama Kota Bogor,” ujarnya.

Dalam momen ini, Aldho sapaan akrabnya memaparkan juga program PWI Kota Bogor yang sudah dan tengah berjalan hingga saat ini. Salah satunya program Jumat Sehat.

“Jumat Sehat ini juga pertama ada di Indonesia yang dilakukan organisasi wartawan, dan Alhamdulillah sekarang sudah menginspirasi banyak pihak. Teranyar, sesuai visi PWI Rumah Nyaman Wartawan menggulirkan program asuransi jiwa Gratis bagi anggota beserta keluarganya. Program ini kerja sama dengan Kitabisa.com,”

“Bukan itu saja, PWI Kota Bogor memperpanjang perjanjian kerja sama terkait pemberian bantuan hukum bagi anggota PWI dengan kantor Hukum Sembilan Bintang & Partners,” katanya.

Aldho berharap kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut, mengingat tugas wartawan juga erat kaitannya dengan Dishub Kota Bogor. “Mudah-mudahan ini bukan yang pertama, karena ada banyak hal antara Dishub dengan PWI berkaitan dengan peliputan,” kata Aldho.

Sementara itu, Kadishub Kota Bogor Marse Hendra Saputra mengaku sepakat jika PWI Kota Bogor menjadi rumah bagi semua. Terbukti, Dishub Kota Bogor bisa bersilaturahmi dan berdiskusi dengan PWI Kota Bogor.

“Mudah-mudahan ke depan terus berkolaborasi untuk membangun Kota Bogor menjadi lebih baik,” katanya.

Dalam kesempatan ini, Marse memaparkan capaian kinerja Dishub Kota Bogor 2024 dan rencana program kerja pada 2025 mendatang.

“Realisasi kegiatan dan program per 23 Desember kemarin mencapai 95 persen dari target 100 persen. Per besok harus mencapai 98 persen,” urainya.

Menurutnya, salah satu kinerja yang menjadi pekerjaan rumah mengenai jalan ditargetkan 0,61 persen. Namun hal tersebut terealisasi bahkan melebihi target di 0,63 persen.

Sementara itu, untuk program yang akan dilaksanakan di 2025, salah satunya revitalisasi Terminal Bubulak dengan alokasi anggaran Rp11,6 miliar.

“Insyaallah untuk di tahun 2025 Terminal Bubulak mulai tahapan betonisasi lantai,” jelas Marse.

Selain itu, ada beberapa kegiatan peningkatan sarana prasarana yang kembali dimunculkan di 2025. Seperti halte, marka jalan, zona selamat sekolah, dan rute aman sekolah.

Terkait BisKita program Buy The Service (BTS), Marse mengatakan bahwa pihaknya masih berupaya dengan menyurati Kementerian Perhubungan terkait permohonan pemberian kembali subsidi di 2025.

“Karena jika dengan ketersediaan (anggaran) yang ada hanya bisa 2 koridor untuk 6 bulan, makanya kami masih berjuang, mudah-mudahan masih diberikan kesempatan bantuan full 4 koridor sampai Pemkot Bogor siap,” tandasnya.***

Bogor

Baru 17 Persen Pengerjaan Proyek Pengecoran, Molen Pengakut Cor terguling Sehingga Kontraktor Minta Tambah Waktu

BERIMBANG.COM, Bogor – Proyek rekontrusi pengecoran Jalan Cibereum Batas Kota Bogpr sepanjang 900 meter dengan nilai kontrak 2 miliar lebih di Desa Sukaharja, Kecamatan Cijeruk, terpaksa diperpanjang masa kontra hingga Januari. Pasalnya, pihak CV. Mahardhika pemegang kontrak proyek tersebut dengan alasan medan berat sehingga mengajukan adendum perpanjangan waktu.

Bahkan truk pengangkut Coran, Pada Jumat kemari terguling akibat tidak kuat nanjak. Sehingga menghambat kegiatan proyek.

Ramli Penilik jalan Kecamatan Cijeruk dari UPT Jalan dan Jembatan Wilayah II Ciomas mengatakan, pembangunan jalan tersebut sudah habis kontrak tertanggal 25 Desember. Sehingga pihak kontraktor meminta untuk penambahan waktu dengan alasan medan yang curam, yang berdampak terhambatnya bahan material.

“Seharusnya 25 Desember kemarin sudah habis masa kontraknya, namun pihak CV. Mahardika minta perpanjangan waktu ke dinas PUPR. Bahkan pekerjaan hingga kini baru 17 Persen,” kata Ramli saat dihubungi Pakar

Dia menegaskan, jalan yang menghubungkan kecamatan Cijeruk dengan kota Bogor tersebut memang medannya tanjakan Curam sehingga kendaraan pengangkut coran tidak kuat nanjak.

“Kemarin hari jumat kejadian terbaik mobil molen pengangkut Coran, akibat tidak kuat nanjak. Namun, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa,” tegasnya.

Dia mengaku, dengan perpanjangan waktu yang diberikan Dinas PUPR tersebut lanjut dia, diharapkan pihak kontraktor berupaya untuk menyelesaikan pekerjaan sehingga segera bisa dinikmati masyarakat.

“Saya berharap, pemegang kontrak untuk serius dalam penyelesaian pekerjaan, sehingga jalan tersebut bisa dinikmati masyarakat,” akunya.

Sementara itu pihak CV. Mahardhika pemegang kontrak proyek tersebut saat dikonfirmasi Pakar melalui pesan singkat belum memberikan respon terkait perpanjangan waktu maupun hambatan pekerjaan.

(Na)

Bogor

Jelang Akhir Tahun 2024, Pemdes Cijeruk Tuntaskan Program Pembangunan

BERIMBANG.COM, Bogor – Menjelang akhir tahun Pemerintah Desa Cijeruk, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor telah menuntaskan Program pembangunan yang sumber Dananya dari Program Satu miliar Satu Desa (Samisade) tahap II tahun 2024. Tidak hanya itu Pemdes Cijeruk Juga telah merealisasikan bantuan Dana Desa (DD) tahap II tahun anggaran 2024

Kepala Desa Cijeruk, H. Asep Sampul Rohman, S.ip mengatakan, dengan turunnya Program Samisade tahap II tahun 2024 direalisasikan di dua titik pembangunan betonisasi jalan Desa yang berlokasi di Kampung Gegerbitung, RT 004/004, dengan luas volume pengerjaan Panjang 410m, Lebar 2,5m, dan Tinggi 0,15m, dan di Kampung, Kawungluwuk, RT 002/007 dengan volume pengerjaan Panjang 286m, Lebar 2,5m, dan Tinggi 0,15m.

Disamping itu, pihaknya juga telah merealisasikan bantuan Dana Desa (DD) tahap II tahun anggaran 2024 yang disalurkan untuk pembangunan jalan lingkungan yang berlokasi di Kampung Gegerbitung RT 005/004 dengan volume pengerjaan Panjang 196m, Lebar 1m, dan Tinggi 0,8m.

“Alhamdulillah Program Samisade dan bantuan Dana Desa (DD) tahap II tahun 2024 ini sudah selesai direalisasikan meskipun dengan cuaca sering terjadi turunnya hujan tidak menjadikan hambatan demi berjalannya Program – Program Pemerintah, mengingat demi kepentingan Masyarakat,” Ujar Kades, yang akrab dengan panggilan Haji Pahad saat ditemui di kantornya, senin (30/12/2024)

Ia menambahkan, dengan adanya Program – Program pembangunan, terutama pembanguan jalan tentunya sangat bermanfaat bagi Masyarakat. Karena, terealisasinya pembangunan tersebut salah satu harapan Masyarakat.

” Semoga tahun ke tahun pembangunan – pembangunan terus meningkat sehingga apa yang menjdi harapan Masyarakat bisa terlaksanakan,” Pungkasnya.
(Na)

 

Bogor

Pemdes Srogol, Cegah Terjadinya Stunting Adalah Tanggung Jawab Bersama

BERIMBANG.COM, Bogor – Pemerintah Desa (Pemdes) Srogol melaksanakan kegiatan rembuh stunting yang dihadiri oleh Kepala Desa, Sekcam Cigombong, Pendamping Desa, Babinsa, Babinmas, Puskesmas Cigombong, PKK, dan Kader Posyandu, bertempat di Aula Kantor Desa Srogol, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, senin (30/12/2024).

Stunting adalah kondisi serius pada anak yang ditandai dengan tinggi badan anak di bawah rata-rata atau anak sangat pendek serta tubuhnya tidak bertumbuh dan berkembang dengan baik sesuai usianya dan berlangsung dalam waktu lama.

Rembuh stunting merupakan pertemuan atau forum untuk diskusi yang diadakan untuk membahas dan merumuskan strategi bersama dalam rangka mengatasi masalah stunting di wilayah untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting dilakukan secara bersama-sama antara penanggung jawab Pemerintah bersma Instansi terkait.

Kepala Desa Srogol Asep Irwan Kuswara mengatakan, untuk pencegahan dan penanganan stunting Pemerintah Desa bersama Kecamatan dan Instansi terkait menggelar diskusi untuk membahas merumuskan tata cara pencegahan stunting di Desa Srogol, karena penurunan dan penanganan angka stunting merupakan tanggung jawab pemerintah

“Mari kita bersama – sama membantu untuk pencegahan stunting, khususnya terhadap remaja, ibu hamil dan anak-anak atau balita, karena itu tanggung jawab kita bersama,” ujarnya.

Menurutnya. Melalui rembuh stunting dapat tercipta sinergi yang kuat antara berbagai pihak sehingga upaya pencegahan dan penanganan stunting di Desa Srogol ini dapat berjalan efektif dan berkelanjutan sehingga tidak ada kasus stunting di Masyarkat.

“Dengan adanya rembuh stunting ini diharapkan seluruh elemen masyarkat bekerja sama untuk menurunkan angka stunting, agar tidak ada anak yang mengalami stunting,” Harapnya
(NA)

Berita UtamaJakarta

Komite Keselamatan Jurnalis Desak Kepolisian Tangkap Pelaku Pembakaran Kantor Redaksi Pakuan Raya

BERIMBANG.com – Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) Indonesia mendesak Kepolisian Resor Kota Bogor mengusut tuntas kasus pembakaran kantor redaksi Pakuan Raya (PAKAR) yang berlokasi di Ruko Warung Jambu No.1B, Jalan Raya Pajajaran, Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.  Kasus ini telah mencederai kemerdekaan Pers.

Serangan ini juga mengakibatkan keamanan dan keselamatan awak redaksi PAKAR terancam. Padahal, kerja jurnalistik dilindungi hukum, sebagaimana diatur Pasal 8 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.

Menurut informasi yang dihimpun dan diverifikasi KKJ, tindakan pembakaran kantor redaksi PAKAR terjadi pada Sabtu, 28 Desember sekitar pukul 00.30 WIB. Pelaku diduga dua orang tak dikenal (OTK).

Pembakaran kantor media lokal Bogor ini pertama kali diketahui oleh Aditia Anugerah, pengemudi ojek online. Pada malam itu, Aditia berada di warung depan kantor redaksi PAKAR. Ia melihat ada dua orang berboncengan sepeda motor berhenti di dekat pos polisi lampu merah Warung Jambu. Salah satu dari mereka mendatangi ruko sembari membawa kardus dan botol yang berisi bahan bakar atau bensin.

Pelaku terlihat bergegas menyiram bensin di depan kantor redaksi PAKAR dan menyalakan api. Tak langsung pergi, pelaku sempat mampir di warung di depan kantor redaksi PAKAR. Setelah api mulai membesar, pelaku mendatangi kantor dan melempar kembali satu botol bensin ke arah api.

Sampai sekarang belum diketahui motif dari pembakaran ini. Redaksi PAKAR pun telah membuat laporan ke Polisi Sektor Kota Bogor Utara pada Sabtu, 28 Desember 2024. Redaksi melaporkan pelaku telah melanggar Pasal 187 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang perbuatan yang membahayakan keamanan umum, seperti pembakaran hingga ledakan. Polisi pun mengklaim akan menindaklanjuti laporan ini.

Kasus intimidasi dan teror terhadap kantor redaksi media bukanlah pertama terjadi. Pada 16 Oktober lalu, kantor redaksi Jubi di Papua juga dilempar bom molotov oleh dua orang tak dikenal. Akibatnya dua mobil redaksi Jubi hangus terbakar.

Oleh karena itu, KKJ Indonesia menyatakan sikap, mendesak:

1. Polresta Bogor segera  menangkap para pelaku untuk segera diadili hingga ke pengadilan;

2. Menangkap otak intelektual di balik serangan pembakaran kantor redaksi PAKAR.

3. Mengungkap motif di balik pembakaran kantor redaksi PAKAR. Negara tidak boleh melakukan pembiaran terhadap kekerasan intimidasi maupun teror yang ditujukan kepada jurnalis dan media. Bila dibiarkan, ini hanya akan semakin memperburuk situasi kebebasan pers di Indonesia.

 

Tentang Komite Keselamatan Jurnalis Indonesia:

Komite Keselamatan Jurnalis dideklarasikan di Jakarta, 5 April 2019. Komite beranggotakan 10 organisasi pers dan organisasi masyarakat sipil, yaitu; Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pers, SAFEnet, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), Federasi Serikat Pekerja Media Independen (FSPMI), Amnesty International Indonesia, Serikat Pekerja Media dan Industri Kreatif untuk Demokrasi (SINDIKASI), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), dan Pewarta Foto Indonesia (PFI).

 

Jakarta, 29 Desember 2024

 

Narahubung:

 

Erick Tanjung, Koordinator KKJ

Wahyu Dhyatmika, AMSI

Wahyu Triyogo, IJTI

Ade Wahyudin, LBH Pers

Nenden Sekar Arum, SAFEnet

Nurina Safitri, Amnesty International Indonesia

Muhammad Isnur, YLBHI

 

Hotline: 08111137820

Bogor

Di Kukuhkannya Katar Maung, Hadir Untuk Membangun Ciherang Pondok

BERIMBANG.COM, Bogor – Karang Taruna (Katar) Maung Desa Ciherang Pondok Kecamatan Caringin, dikukuhkan dan dilantik oleh pihak Desa Setempat. Pengukuhan tersebut berlangsung di Aula PT. Nur Aires Utama (NAU) di kampung Limus Nungal Rt 02 RW 03 Desa Ciherang Pondok.

Hadir dalam pelantikan Katar Maung Maung tersebut, Pembina Katar Maung H. Saprudin Jefri, BPB, tokoh masyarakat serta pengusaha setempat dan seluruh lembaga dan perangkat Desa. Pasca pelantikan dan pengukuhan Ketua dan jajaran pengurus Katar Maung diminta berkolaborasj dengan semua elemen dan lembaga sehingga mampu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam berbagai bidang hal itu disampaikan Dewan Pembina Katar Maung H. Saprudin Jefri.

“Temen temen Katar Maung saya berharap agar kehadiran Katar bisa bersinergi dengan semua elemen masyarakat. Dan mampu membuktikan Katar Maung bisa memperjuangkan, baik kesejahteraan maupun pendidikan jangan sampai di desa ini ada anak putus sekolah,” kata H. Jepri yang selalu tampil perlente itu.

Bahkan Pria yang selalu berpenampilan Nyeritrik itu, menambahkan, dengan kehadiran Katar yang kini sudah di SK kan kepala Desa Ciherang Pondok H. Aldi Wiharsa, memiliki potensi yang luar biasa di bidang IT, sehingga sudah mampu membuat Quicont yang jarang orang bisa.

“Pengurus Katar Maung 90 persen memiliki kegiatan, sehingga membuktikan kepedulian pengurus sangat tinggi untuk membesarkan dan meningkatkan kesejahteraan dan segala bidang melalaui Katar Maung. Saya titip terus melakukan inovasi dan kordinasi dengan semua pihak, buang pemikiran anak anak muda di desa ini lulus SMA masuk pabrik. Karena kehadiran Katar Maung bukan untuk ngerecokin Pabrik namun mengembangkan potensi generasi muda sehingga memiliki masa depan yang lebih cerah,” ungkapnya.

Dia berharap Katar Maung bisa Membuat terobosan bukan hanya tingkat desa melainkan tingkat Kabupaten Bogor. Sehingga ketika ada masyarakat yang harus diperjuangkan akan memudahkan koordinasi untuk kepentingan masyarakat.

“Saya berharap dapat merangkul semua pemuda dan diberikan pelatihan pelatihan sehingga mampu memberikan manfaat dalam memudahkan membuka usaha atau melamar kerja,” pintanya.

Sementara itu, ketua Katar Maung Rizky Anggara mengatakan, dirinya berterima kasih kepada dewan pembina Pak. H. Jepri yang banyak memberikan waktu hingga begadang agar Katar Maung terbentuk dan mampu bermanfaat untuk masyarakat.

“Saya busa berdiri dan terpilih jadi ketua Katar, ini hasil musyawarah bahkan dengan dewan pembina sampai begadang. Memberikan masukan dan nasehat karena keinginanya pemuda desa ini lebih maju lewat Katar Maung,” ucapnya.
(NA)

Bogor

Belum Lama Di Bentuk, Paguyuban Journalist CICAGO Gelar Acara Silaturahmi Akbar

BERIMBANG.COM, Bogor – Paguyuban Journalist Cijeruk, Caringin, dan Cigombong (CICAGO) yang belum lama ini di bentuk telah menggelar acara Silaturahmi Akbar dan Doa bersama pada momen akhir tahun 2024,yang bertempat di Aula Masjid Al’Azim Cigombong, Kabupaten Bogor, jumat (27/12/2024)

Acar tersebut dihadiri oleh Forkopimcam dari tiga Kecamatan. Yaitu, Cijeruk, Caringin, dan Cigombong, para Ketua APDESI, serta Dewan Pembina Paguyuban Journalist CICAGO, Gus Fauji Ali Hanafi, H. Jumhana, H. Jepri, Tokoh Masyarakat, Para Alim Ulama, Ketua KUA beserta jajarannya, Para Ketua Ormas dan OKP, serta para tamu undangan,


Paguyuban Journalist CICAGO yang di dalamnya ada sejumlah media online dan cetak yang mencakup tiga Kecamatan (CICAGO) dengan tujuan meningkatkan Sinergitas sebagai kontrol sosial dengan lembaga dan Pemerintah maupun Swasta.

Camat Cijeruk Sobar Mansoer yang langsung menghadiri acara tersebut dalam sambutannya menyampaikan, dirinya meminta kinerja wartawan yang tergabung pada Paguyuban Journalist CICAGO lebih mengedepankan profesionalisme sesuai dengan kode etik jurnalistik dan menunggu gerakan komunitas yang baru dibentuk dengan aksinyata yang bisa dirasakan oleh masyarakat.

Menurutnya, peran journalist dalam pembangunan sebuah daerah sangatlah besar dan sebagai kontrol sosial seperti yang diamanatkan dalam Undang undang nomor 40 tahun 1999. Sehingga lanjut dia, wadah paguyuban untuk meningkatkan sinergitas antara pemerintah maupun lembaga lembaga lainnya dengan jurnalis sangatlah penting.

“Paguyuban ini dibentuk dengan tujuan untuk meningkatkan sinergitas antara pemerintah maupun swasta. Ini yang kami tunggu selama ini, bukan tidak boleh memberitakan yang sipatnya mengritik namun harus sesuai fakta dan melakukan konfirmasi sehingga berita yang disajikan sesuai dengan faktanya,” ujarnya

Dirinya juga berharap, kedepannya sinergitas yang selama ini telah dibangun dengan baik terus ditingkatkan sehingga keberadaan jurnalis sangat berperan dalam pembangunan wilayah.
“Jangan sampai setelah dibentuk itu diem tidak ada gerakan lagi, makanya kami menunggu program yang sudah dipaparkan ketua Paguyuban dan itu yang kami tunggu,” pintanya.

Sementara itu H. Saprudin Jefri salah satu dewan penasehat Paguyuban Journalist CICAGO menambahkan, dirinya mengapreasi dengan keberadaan paguyuban tersebut dengan tanpa meminta bantuan bisa membuktikan bahwa Wartawan bisa berbuat untuk Masyarakat dan berperan penting dalam pembangunan.

“Saya salut dan mengapresiasi paguyuban yang baru dibentuk 10 hari ini mampu membuat acara seperti ini dengan tanpa membuat proposal untuk minta bantuan. Bahkan ketika saya mau bantu juga ditolak,” ujar H. Jepri pria yang nyentrik dan berpenampilan perlente itu.

Dia mengaku, dirinya mendukung langkah paguyuban journalist yang menjadikan tempat edukasi dan pemberdayaan para Journalist yang tergabung dalam paguyuban. Sehingga mampu meningkatkan SDM para jurnalis baik dalam menjalankan tugas maupun etika Journalist yang diatur dalam undang undang pers.

“Tujuan dibentuknya paguyuban selain sinergitas dengan pemerintah juga sebagai wadah pemberdayaan dan peningkatan SDM itu sangat bagus sehingga kedepan apa yang disajikan oleh Journalist di paguyuban ini lebih profesional,” ucapnya.

Sementara itu Ketua Paguyuban Journalist CICAGO Ujang Maturidi dalam sambutannya menjelaskan, terbentuknya Paguyuban Jurnalis CICAGO dengan 12 Media yang baru bergabung atas dasar kesepakatan dan keinginan untuk meningkatkan sinergitas sehingga keberadaan Journalistik yang tergabung dalam Paguyuban tersebut bisa memberikan dampak positif dalam pembangunan dan meningkatkan profesionalisme sesuai kaidah kaidah Journalist.

“Paguyuban ini dibentuk untuk meningkatkan sinergitas antara kaum penulis dalam Media untuk mendukung pembangunan. Selain itu, wadah Paguyuban tersebut juga sebagai tempat bernaung dan meningkatkan SDM sesuai dengan etika dan kode etik Journalistik ,”jelasnya.

Acara Silaturahmi Akbar tersebut yang di akhirnya dengan pembagian bansos kepada ratusan Lansia Wilayah Kecamatan Cijeruk – Cigombong, yang bekerja sama pihak Dinsos Kabupaten Bogor dengan Paguyuban Journalist CICAGO.

(NA)

Bogor

Dengan Cuaca Dingin, Kades Pasir Jaya Apresiasi Relawan Yang Tetap Semangat Ikuti Pelatihan Desa Tanggap Bencana

BERIMBANG.COM, Bogor – Cuaca gerimis dan dinginya hawa pegunungan Halimun Salak, tidak membuat puluhan relawan yang mengikuti pelatihan Desa Tanggap Bencana desa Pasirjaya, Kecamatan Cigombong, tidak menjadi malas dan loyo, mereka tetap semangat dan antusias dalam mengikuti pelatihan tanggap bencana.

Kades Pasirjaya H. Suhanda Hendrawan mengapreasi semangat para relawan dalam mengikuti pelatihan, karena mereka mengikuti pelatihan dengan baik hingga selesai.

” Saya ucapkan terima kasih dan apreasi setinggi-tingginya kepada para relawan yang terdiri dari Linmas, ketua RT, RW, dan juga lembaga desa, yang mengikuti pelatihan, mereka sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini walau cuaca sangat dingin,” ujarnya.

Menurutnya cuaca ini memang cocok untuk mereka sebagai latihan awal dalam penanganan bencana, karena kedepanya pastinya mereka akan membantu penanganan bencana dengan cuaca yang extrim.

” Dengan cuaca seperti ini cocok buat mereka, sehingga terbiasa ketika menangani bencana alam kapanpun juga, sehingga penanganan awal dapat dilaksanakan secepat mungkin,” paparnya.

Oleh sebab itu selain teori relawan dilatih pula dengan adanya simulasi penanganan bencana dengan narasumber dari relawan yang berpengalaman dari BPBD, seperti penanganan korban luka, longsor, ataupun kebakaran.

” Bukan hanya teori kita praktekan juga melalui simulasi bencana alam kepada relawan, dan ini kedepanya aga mereka paham dan mengerti tugas mereka dalam penanganan bencana alam,” pungkasnya.

(Na)