Tabrakan Beruntun di Tol Cijago, Satu Orang Terluka

Spread the love

BERIMBANG.com, Depok – Kecelakaan melibatkan satu unit truk dan satu unit mobil terjadi di Tol Cijago Km 47, Depok, Jawa Barat. Satu orang terluka akibat kecelakaan itu.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (13/4/2025), pukul 11.48 WIB. Awalnya, mobil Grand Livina sedang melaju dari timur ke barat di Tol Cijago. Saat tiba di Km 47, mobil ditabrak dari belakang oleh truk Hino.

“Sesampainya di Km 47, mendekat pintu keluar Tol Cijago 2, Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, di saat bersamaan dari arah belakang ditabrak oleh Truk Hino,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Metro Depok kepada wartawan.

Mobil Grand Livina itu kemudian menabrak mobil di depannya. Burhan mengatakan sopir Grand Livina terluka akibat kejadian tersebut.

Korban dilarikan ke rumah sakit untuk penanganan medis. Penyebab kecelakaan diduga sopir truk kehilangan konsentrasi.

“Korban luka ringan satu orang penumpang mobil Grand Livina. Korban luka NS 45 tahun, perempuan. Korban dibawa ke RS Meilia Cibubur. Sopir truk kurang konsentrasi, diamankan di kantor,” tuturnya.

Kecelakaan itu menyebabkan bagian belakang mobil remuk. Bagian depan truk juga mengalami kerusakan.

iik

 

Internasional

Tinggalkan Balasan