MNC Land Undang Buka Bersama Bentuk Sinergitas Bersama Aparat Pemerintah Dan Tokoh Masyarakat
BERIMBANG.COM, Paguyuban Journalist Cijeruk, Caringin, dan Cigombong (Cicago) mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada PT MNC Land Lido atas undangan dalam acara buka puasa bersama yang digelar di Lido Lake Resort by MNC Hotel, Sabtu (22/3/2025).
Acara tersebut yang dihadiri langsung oleh President Director PT MNC Land Lido, M. Budi Rustanto, Dewan Nasional KEK, perwakilan Muspika Kecamatan Cigombong, Kapolsek Cijeruk-Cigombong, Koramil Cijeruk, para Kepala Desa di Kecamatan Cigombong, Alim Ulama, tokoh masyarakat, dan Rt/Rw, serta para Jouurnalist Cicago.
Ketua Paguyuban Jurnalis Cicago, H. Ujang Maturidi, yang juga wartawan Harian Pakar, mengungkapkan rasa syukur atas undangan tersebut.
“Kami sangat mengapresiasi kepedulian PT MNC Land Lido terhadap para jurnalis dan masyarakat sekitar. Ini menjadi ajang silaturahmi yang sangat bermanfaat bagi kita semua,” ujar H. Ujang Maturidi.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa undangan khusus kepada Journalist Cicago menjadi bukti keterbukaan MNC Land Lido terhadap kritik dan masukan.
“Hal ini menunjukkan bahwa MNC Land Lido siap bersinergi dengan jurnalis lokal dalam membangun wilayah Cijeruk, Caringin, dan Cigombong demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Sementata itu, President Director PT MNC Land Lido, M. Budi Rustanto dalam sambutannya menyampaikan, di adakannya acara buka bersama tersebut tentunya dalam rangka mempererat tali silaturahmi jajaran PT MNC Land bersama Aparat Pemerintah serta para tokoh masyarakat agar kedepannya lebih bersinergi.
“Maka dari itu kami disini perlu adanya sinergitas bersam Aparat setempat serta para Tokoh, dan kami pun siap menerima kritikan – kritikan demi kepentingan bersama dengan tujuan untuk kemajuan wilayah,” Ucapnya.
Acara buka puasa bersama berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan, sekaligus simbolis memberikan bantuan kepada Empat Pondok Pesantren di Wilayah Kecamatan Cigombong. Dan diharapkan sinergi yang telah terjalin dapat terus berlanjut demi kemajuan wilayah dan kesejahteraan masyarakat
(Na)