Lahan Parkir Pasar Inpres Prabumulih Dikeluhkan Pengunjung
BERIMBANG.COM, Prabumulih – Sejak dilakukannya Alokasi Pedagang Pasar Inpres prabumulih oleh Pemkot bulan maret lalu ke Pasar Tradisional Moderen 1 tidak sedikit pedagang yang mengeluhkan keberadaan lahan Parkir di area pasar tersebut, pasalnya pembeli enggan masuk ke dalam PTM 1 akibatnya Pengaruhi daya Beli pasar.
Hal ini di akui oleh Kepala Unit Pasar PTMI Taufik Hidayat ketika ditemui Wartawan Berimbang.com Di ruang kerjanya .kamis (24/04/2015).
“Kami Sudah mengusulkan agar di sediakan Lahan Parkir Sementara, agar memudahkan Pengunjung dan Pedagang memarkir kendaraannya, karna bukan hanya Masyarakat Prabumulih saja yg datang ke pasar ini. Bahkan petugas Pasarpun Parkir di sembarang tempat. Kami minta agar di siapkan lahan Parkir di ruangan dekat taman atau di siapkan tempat khusus Sementara,” ucap Taufik
,”Coba dilihat sendiri banyak pengunjung yang Parkir di jalan padahal ada rambu larangan di sana jelas ini berbenturan dgn aturan yg ada,”Tambah Taufik.
Sementara itu Seorang Pedagang yang namanya tak mau di sebutkan identitasnya mengatakan sebagian Pedagang tidak mau di pindahkan di tempat sementara yang di sediakan PTM 1 karna Pengunjung enggan masuk ke dalam karena tidak ada lahan untuk Parkir kendaraan.
“,Jadi kami nak minta tolong supaya di siapkan lahan parkir sementara karena kalau menunggu yang permanen nian masih lamo,” Ujarnya dengan logat kental bahasa Kota Prabumulih. (Rahmat budianto)