Kejari Depok Bagikan Ratusan Sajadah Untuk Melawan Covid-19, Begini Pesannya
BERIMBANG.com, Depok – Tingginya tingkat kasus penyebaran virus Covid-19 di Kota Depok memasuki tahap yang memprihatinkan.
Hingga hari ini saja, pasien yang terkonfirmasi covid-19 di Kota Depok jumlahnya mencapai 23.729 orang dengan jumlah pasien aktif (positif) sebanyak 4693 orang.
Bahkan, Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Depok, Denny Romulo Hutahuruk telah menegaskan bahwa Kota Depok membutuhkan banyak tambahan rumahsakit darurat untuk dapat menampung pasien yang terpapar virus Covid-19.
“Melihat kondisi sekarang, Wisma Makara Universitas Indonesia (UI) dan Pusat Studi Jepang UI sudah tidak mungkin lagi untuk dapat menampung,” ujar Denny.
Dikatakan Deny, daya tampung di Makara UI hanya 120 tempat tidur dan PSJ UI 30 tempat tidur. Sedangkan, setiap harinya jumlah warga yang terpapar covid mencapai kurang lebih 400 orang.
“Jika tren warga yang terpapar covid terus naik selama seminggu ke depan bisa dipastikan sudah tidak adalagi tempat untuk menampung. Sedangkan di Wisma Atlet juga sudah penuh,” terangnya.
Deny juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah meminta kepada Pemkot Depok untuk membuat rumahsakit darurat agar dapat menampung pasien yang terpapar virus covid-19.
“Tadinya kami meminta gelanggang olahraga (GOR) Depok untuk dipakai, tapi tidak diberi ijin karena mau dilanjutkan pembangunanannya tahun ini. Akhirnya diberikan tempat di Balai Rakyat di Jalan Merdeka untuk dijadikan rumahsakit darurat,” pungkas Deny.
Bagi-bagi Sajadah
Melihat kondisi tersebut diatas, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Depok pun tak tinggal diam.
Garda terdepan dalam penanganan kasus korupsi di Kota Depok ini pun memberikan semangat dan motivasi kepada masyarakat untuk tetap mendekatkan diri kepada sang pencipta.
Dengan membagi-bagikan ratusan sajadah, Kejari Depok yang diwakili Kasubag Ekonomi Keuangan dan Pengamanan Pembangunan Strategis pada Seksi Intelejen Kejaksaan Negeri, Alfa Dera berpesan kepada masyarakat untuk semakin mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.
“Ditengah pandemi Covid-19 yang semakin mengkhawatirkan seperti saat ini, kita harus lebih meningkatkan iman dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Memohon perlindungan agar kita senantiasa diberikan kesehatan dan pandemi Covid-19 bisa segera berlalu”, ujar Alfa mengingatkan, Jumat (22/1/2021).
Dari pantauan wartawan, setidaknya 200 sajadah dibagi-bagikan kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di sekitar lingkungan kantor Kejaksaan Negeri Kota Depok yang berlokasi di Komplek Perkantoran Grand Depok City, Kota Kembang.
YE