Damkar Depok Semprot Cairan Disinfektan Selama Penutupan Pasar Cisalak
BERIMBANG.com, Depok – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok Semprot Cairan Disinfektan di area Pasar Cisalak setelah empat pedagang di konfirmasi Positif Kasus Covid 19. Penyemprotan dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid 19 dilingkungan Pasar Cisalak selama penutupan sementara dan sterilisasi
Kabid Penanggulangan Bencana, Deni Romulo menyebutkan, dari hasil Swab tes , empat pedagang terkonfirmasi positif Virus.
” Penyemprotan yang dilakukan akan dilaksanakan selama dua hari dari hari ini dan besok selama pasar ditutup,” ujar Deni.
Deni juga menyebutkan, penyemprotan cairan disinfektan bukan hanya di pasar saja tetapi juga di tempat tinggal empat pedagang yang terkonfirmasi positif yaitu di area tempat tinggalnya.
” Kami akan melakukan juga ke tempat tinggal empat pedagang yang positif agar penyebarannya tidak meluas ke tetangganya,” ucapnya.
Untuk penutupan Pasar Cisalak selama dua hari, pihaknya tidak menjamin bilamana dalam waktu tersebut ada penambahan kasus baru pedagang yang terjangkit.
Sementara itu, Kepala UPT Pasar Cisalak, Sutisna mengatakan, agar virus Corona di dalam gedung tidak semakin menyebar, pihak UPT Pasar Cisalak melakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan ke seluruh area pasar. Upaya yang dilakukan UPT Pasar Cisalak ini bekerja sama dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok dan Palang Merah Indonesia (PMI).
Sutisna menambahkan, pihaknya sudah mensosialisasikan penutupan operasional sementara ini kepada pedagang dan pengunjung sejak dua hari kemarin. Dengan begitu, untuk saat ini aktivitas jual-beli dialihkan melalui belanja dalam jaringan (daring) atau online.
“Sejauh ini sudah 70 persen pedagang menggunakan belanja online, jadi walaupun ditutup mereka tetap bisa jual-beli. Pasar akan dibuka kembali pada Selasa 2 Juni mendatang,” tandasnya.
Iik