Jakarta

Bus Transjakarta Tertabrak Kereta Api Di Perlintasan

Spread the love

6cf52942e516d814ee2e4f4786acccf0f

BERIMBANG.COM, Jakarta – Sebuah bus TransJakarta terlibat kecelakaan dengan kereta di perlintasan kereta api Maspion Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 06.20 WIB pagi ini, Kamis, 19 Mei 2016.

Dalam akun resmi TMC Polda Metro Jaya, terlihat bagaimana bus gandeng TransJakarta dengan nomor polisi B 7258 TGB, tertabrak hingga bodi bagian kirinya terlihat ringsek, dan badannya sampai masuk ke sungai yang ada di samping rel kereta ini.

06:20 Kecelakaan KA & Busway B 7258 TGB di Perlintasan KA Maspion Gunung Sahari & mshpenanganan Polri @arifin_komala pic.twitter.com/w1pOvBARE5

— TMC Polda Metro Jaya (@TMCPoldaMetro) May 18, 2016

Saat ini, situasi sudah ditangani petugas, baik dari PT Kereta Api Indonesia (KAI), maupun petugas Polri.

Belum diketahui ada tidaknya korban dalam peristiwa ini, termasuk kronologi kecelakaan ini sampai bisa terjadi. Akibat kecelakaan ini, arus lalu lintas juga mengalami gangguan.

Tinggalkan Balasan