Bogor

Menyambut Hut Korpri Ke-49 Kec Cigombong Bersama Puskesmas Serta PMI Mengadakan Donor Darah

Spread the love

BERIMBANG.COM, Bogor – Dalam rangka menyambut Peringatan HUT ke-49 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang diperingati setiap tanggal 29 November, di Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor di isi dengan Bakti Sosial berupa Donor Darah. Kegiatan tersebut, menurut Sekretaris Kecamatan Cigombong selaku Ketua Unit KORPRI Kecamatan, Asep Achadiat Sudrajat merupakan kegiatan kerja sama dengan Puskesmas Cigombong dan PMI Kabupaten Bogor.

Asep menerangkan, Bahwa peringatan HUT KORPRI ini merupakan tindak lanjut dari rapat Pengurus KORPRI Kabupaten Bogor yang menekankan kegiatan di masa pandemik covid-19 diisi dengan kegiatan bakti sosial.

” Bahwa HUT KORPRI TAHUN 2020 mengambil  tema, Korpri Berkontribusi, Melayani Dan Mempersatukan Bangsa,” terangnya

Sementara itu, Dr Sony Kepala Puskesmas Cigombong menyampaikan, Kegiatan Donor Darah awalnya merupakan Program penyediaan darah bagi persalinan, sebagai antisipasi kebutuhan Darah bagi Ibu melahirkan yang memerlukan bantuan Transfusi Darah.

“Kegiatan ini dikerjasamakan dengan Program peringatan HUT KORPRI, dengan jumlah peserta Donor Darah sebanyak 50 orang, yang didalamnya ada 17 Orang ASN Kecamatan Cigombong dan hadir juga dalam kegiatan tersebut Kapolsek Cigombong yang diwakili oleh Kanit Patroli, Ipda Maryata. Alhamdulillah Kanit Patroli tersebuta sangat mendukung kegiatan ini, yang dibuktikan beliau juga menjadi peserta Donor Darah. Kami juga berharap pada tahun depan atau dalam peringatan hari-hari besar lainya kegiatan Donor Darah selalu diadakan dan pesertanya lebih banyak lagi,” ungkapnya.

(Na)