DepokJabodetabek

KNPI Depok Akan Segera Miliki Gedung Pemuda

Spread the love
Rapat Konsolidasi DPD KNPI Dan PK KNPI Kota Depok.     (Foto:Yuli Efendi)
Rapat Konsolidasi DPD KNPI Dan PK KNPI Kota Depok. (Foto:Yuli Efendi)

BERIMBANG.COM, Depok – Gedung pemuda yang akan segera di realisasikan Pemerintah Kota Depok akhirnya akan segera di bangun pada bulan april ini.

Pernyataan dari Ketua DPD KNPI Kota Depok, Dody Riyanto optimis dengan pembangunan gedung pemuda karena menyangkut kepentingan pemuda yang ada di Depok.

Menurutnya dengan adanya Gedung Pemuda, Organisasi Kepemudaan (OKP) dibawah naungan KNPI akan kumpul di gedung pemuda sehingga memudahkan untuk menjalin komunikasi antar OKP serta memudahkan koordinasi dalam setiap kegiatan.

“Pemuda Depok harus mempunyai wadah dalam berorganisasi, supaya kinerja pemuda akan lebih optimal ke depannya, pemuda juga harus mampu mengedapankan pembangunan kotanya sendiri agar lebih bermanfaat bagi masyarakat banyak dan berguna untuk masyarakat,” tutur Dody Ketika dihubungi Berimbang.com disela rapat di Restoran Kabayan dibilangan Margonda Depok. Selasa (7/4/2015).

Sementara itu Wakil Ketua Lingkungan Hidup KNPI Depok, RG Dado Permana menyayangkan lambatnya pembangunan Gedung Pemuda sebab menurutnya semenjak Depok masih Kotif Depok dan sekarang sudah Menjadi Walikota Depok wajib mempunyai Gedung Pemuda.

“Setelah bergantinya otonom daerah menjadi Walikota Depok, Depok wajib mempunyai Gedung Pemuda dan itu persyaratannya,”ujar Dado. (Yuli Efendi)

Tinggalkan Balasan